4 Hal yang diperhatikan Agar Jerawat Tidak Muncul Setelah berolah raga >>> Apakah anda suka berolah raga ? Apakah anda punya keluhan banyak muncul jerawat setelah berolah raga ? kini ada beberapa tips atau hal yang perlu diperhatikan setelah berolah raga agar tidak bermunculan jerawat. Sudah tentu hampir semua orang tidak ingin jerawat muncul, baik di wajah maupun punggung. Lalu, harus bagaimana mencegah jerawat muncul setelah berolahraga?
Ganti pakaian yang berkeringat sesegera mungkin
Pastikan untuk mencuci pakaian Anda sebelum memakainya lagi. Karena minyak dan kotoran yang menyumbat pori-pori hingga memicu jerawat.
Pakaian yang berkeringat dan ketat menjadikan kulit lembap. Hal ini merupakan kondisi yang sempurna untuk jerawat muncul, kata Susan Massick, dokter kulit di Pusat Medis Wexner Universitas Negeri Ohio. Jerawat biasa ditemukan pada kulit yang dalam kondisi hangat dan lembap. Jenis jerawat ini sering salah didiagnosis sebagai jerawat bakteri, akhirnya mengarah pada perawatan yang tidak tepat.
Mandi setelah olahraga
Mandilah setelah berolahraga untuk menghilangkan keringat, minyak, kotoran, dan bakteri yang mungkin menumpuk. Elizabeth M. Damstetter merekomendasikan menggunakan pembersih wajah dan tubuh yang mengandung benzoil peroksida untuk membersihkan kulit yang rentan berjerawat.
Temui dokter kulit jika jerawat tetap muncul
Damstetter merekomendasikan mengunjungi dokter kulit jika jerawat tetap muncul setelah melakukan hal di atas. Dokter kulit dapat meresepkan obat untuk membantu mengobati jerawat.
Itulah beberapa hal atau aktivitas yang perlu dilakukan setelah berolah raga agar tidak muncul jerawat di wajah. Bagi anda yang sekarang punya keluhan dengan masalah jerawat, flek hitam dan masalah wajah lainnya segera konsultasikan dengan Drw skincare, agar kami bisa memberikan jenis paket untuk jerawat.
Konsultasi dan Pemesanan
0 Komentar untuk "4 hal cegah jerawat setelah berolah raga"